Warga Terban Krisis Air Bersih

Sumber:Koran Sindo - 13 November 2009
Kategori:Air Minum

YOGYAKARTA(SI) – Ribuan warga di tiga rukun warga (RW),Kelurahan Terban,Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta mengalami krisis air bersih.

Perbaikan sambungan pipa patah membuat aliran air bersih PDAM ke rumahrumah mati total selama dua hari terakhir. Macetnya aliran air bersih PDAM Tirtamarta jelas membuat warga kalang kabut. Karena hampir 90% dari total sekitar 650 Kepala keluarga (KK) di RW III, IV,V merupakan pelanggan perusahaan air minum tersebut.Apalagi,penyetopan layanan itu tidak didahului dengan penyampaian informasi atau pemberitahuan kepada para pelanggannya.

”Tidak ada pemberitahuan sama sekali,” kata Kamtibmas RW IV Kelurahan Terban, Gondokusuman,Widodo kepada SI kemarin. Aliran air bersih yang macet ke rumah pelanggan, tak membuat PDAM Tirtamarta bergerak cepat. Perusahaan tidak segera melakukan pengiriman air bersih ke lokasi krisis.Laporan-laporan secara individual pun tidak digubris. Hingga akhirnya, kemarin secara tidak sengaja perwakilan dari tiga RW melaporkan persoalan itu bersamasama. PDAM kemudian menindaklanjut dengan melakukan dropping air bersih sebanyak empat tangki ukuran 5.000 liter/tangki ke RW III, IV,dan V.

Krisis air bersih, sebenarnya sudah berlangsung sejak setengah bulan lalu.Air bersih PDAM hanya mengalir saat malam hari, sedangkan siang hari aliran air mati. Sekretaris Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Terban, YC Sugiono menambahkan, warga tidak dibatasi mengambil air pasokan dari truk tangki PDAM.

Direktur Utama PDAM Tirtamarta Kota Yogyakarta Imam Priyono mengatakan,macetnya aliran air bersih ke kran-kran pelanggan di tiga RW disebabkan adanya sambungan pipa yang patah. (abdul malik mubarak)



Post Date : 13 November 2009