Warga Mulai Lek-lekan Antre Air

Sumber:Suara Merdeka - 30 Juli 2007
Kategori:Air Minum
REMBANG - Warga mulai harus lek-lekan agar bisa mendapatkan air bersih untuk memenuhi kebutuhan hidup pada awal musim kemarau ini. Dari pengamatan Suara Merdeka di sejumlah desa, antrean mengambil air pada malam hari mulai terjadi selepas magrib. Pada pukul 23:00 hingga pukul 02:00 dini hari, warga biasanya menghentikan mengambil air dan beristirahat. Pukul 03:00 hingga pukul 06:30, warga kembali memadati sumur umum untuk mengambil air.

Tadin, warga Dukuh Ngrondo, Desa Turusgedhe, Kecamatan Kota menuturkan, warga mulai mengambil air pada malam hari karena pada siang hari harus bekerja. "Siang hari, sumur umum ini juga digunakan untuk keperluan menyirami ladang. Sehingga, warga lebih memilih mengambil air pada malam hari," katanya.

Dia menerangkan warga mulai lek-lekan untuk mengambil air pada satu hingga dua minggu terakhir. "Satu dua minggu terakhir sumur yang ada dirumah-rumah penduduk sudah mulai kering airnya. Sehingga untuk mencukupi kebutuhan air harus antre di sumur umum," jelasnya.

Sumur umum di Dukuh Ngrondo-pun, jelas Tadin, sudah mulai surut airnya. "Terkadang, harus menunggu sampai satu hingga dua jam agar air dalam sumur terkumpul dulu. Setelah dirasa air cukup, warga mulai menimba sumur ini," terangnya.

Air Pet

Suyanto warga RT II/I Desa Turusgedhe menambahkan selain mengambil air dari sumur umum, warga juga memakai air pet (tandon PDAM) umum yang ada di depan balai desa. Namun, katanya, pada awal musim kemarau seperti ini, air pet itu juga mulai berkurang debit-nya.

"Air pet memang tidak pernah berhenti mengalir. Hanya saja, debitnya sudah sangat menurun dibandingkan beberapa minggu yang lalu. Untuk mengisi satu jerigen saja membutuhkan waktu tak kurang dari 15 menit," katanya.

Dia juga mengatakan, antrean paling padat di pet terjadi pada sekitar pukul 03:00 dini hari. "Biasanya tengah malam hingga pukul 03:00, warga tidak mengambil air. Tujuannya biar air terkumpul dahulu di dalam tandon air. Sehingga pada pukul 03:00 hingga pukul 06:30, debit air lebih besar dan pengisian jerigen bisa lebih singkat," terangnya. (H19-36)



Post Date : 30 Juli 2007