Warga Mamuju Kesulitan Air Bersih

Sumber:Koran Sindo - 29 Februari 2012
Kategori:Air Minum
MAMUJU – Warga Kelurahan Karema,Kota Mamuju,kesulitan mendapatkan air bersih.Pasalnya, pasokan air dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Mamuju tidak mengalir selama tiga hari terakhir. 
 
“Ribuan keluarga di Kelurahan Karema sulit memenuhi kebutuhan air bersih, seperti mandi, mencuci,memasak. Pasalnya, pasokan air bersih dari PDAM Mamuju tidak mengalir,” kata Yanti, salah seorang warga Karema di Mamuju, kemarin. Untuk mendapatkan air bersih,warga harus mengambil air di sungai Mamuju yang jaraknya sekitar 5 km. Air tersebut, kata dia,kualitasnya tak sebagus dengan air yang dihasilkan PDAM. 
 
“Saya heran, pada musim hujan seperti ini air sangat banyak dan melimpah di sungai. Air tersebut sebagai sumber air bersih PDAM Mamuju. Ternyata, masyarakat kesulitan air,”katanya. Ahmad,warga lainnya,menilai PDAM Mamuju tidak profesional dalam memenuhi dan melayani kebutuhan air sehingga masyarakat kesulitan air bersih. Pelayanan PDAM Mamuju tidak setimpal dengan tarif yang dipungut untuk biaya air bersih. 
 
Karena itu, dirinya meminta PDAM memperbaiki kinerjanya.” Pembayaran kami hampir mencapai Rp300.000 per bulan, meski hanya sebuah rumah tangga kecil dan tidak lancar mendapat pasokan air minum dari PDAM Mamuju,” papar dia. Menurut dia,kinerja PDAM Mamuju harus dievaluasi karena pelayanannya tidak seimbang dengan tarif yang dibebankan kepada konsumen.”Ini bukan yang pertama kali PDAM Mamuju berulah dengan tidak maksimal melayani masyarakat,”tutur dia. ant


Post Date : 29 Februari 2012