Warga Gunakan Bantuan Air Bersih untuk Ternak

Sumber:Suara Merdeka - 11 Agustus 2008
Kategori:Air Minum

REMBANG - Warga seringkali memanfaatkan kesempatan droping bantuan air bersih dari Pemkab untuk ngangsu  air bagi hewan ternak mereka. Laksmi (35) warga Desa Segoromulyo, Kecamatan Pamotan, mengutarakan, air bersih yang dipakai untuk hewan ternak mencapai hampir setengah dari jumlah air yang didapatkannya dari penyaluran bantuan Pemkab. ’’Ini saya dapat lima jerigen. Yang dua nantinya akan saya pakai untuk ngombor sapi saya. Lima jerigen ini paling sudah habis  dua hari,’’ jelasnya.

Nyunar (32) warga lainnya mengatakan, biasanya untuk mencukupi kebutuhan hewan ternak, warga terpaksa harus membeli dari sumur bor yang terletak di perbatasan desa.

’’Satu jerigen harganya Rp 400. Sehari setidaknya butuh dua jerigen untuk mencukupi kebutuhan ternak. Adanya bantuan air ini cukup lumayan mengurangi beban membeli air untuk ternak,’’ ujarnya.

Kasubag Kemasyarakatan Bagian Kemasyarakatan (Kesra) Pemkab Dwi Agung Prasetyo menuturkan, kejadian warga memakai air bersih bantuan Pemkab untuk ternak memang sangat sulit untuk dihindari. Pihaknya hanya bisa mengimbau agar warga tidak mengunakan bantuan air bersih itu untuk keperluan ternak.

’’Kami tidak bisa mengontrol pemakaian bantuan air bersih itu. Kami hanya bisa berharap agar bantuan air bersih itu bisa dipakai untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari warga. Apabila sudah tercukupi, terserah warga akan memanfaatkan sisanya untuk apa,’’ katanya.

Peningkatan

Sementara itu, jumlah permintaan bantuan air bersih ke desa - desa yang mengalami kekeringan diperkirakan akan mengalami peningkatan memasuki bulan Ramadan.

Cipto, salah satu sopir tangki mengatakan permintaan bantuan air bersih saat bulan puasa biasanya meningkat dua kali lipat dibandingkan hari penyaluran biasa.

’’Pada hari biasa, kami hanya menyalurkan empat hingga lima tangki per desa. Namun, pada bulan puasa, jumlah penyaluran biasanya meningkat dari tujuh hingga 10 tangki,’’ jelasnya sembari mengatakan pada bulan puasa, bantuan air bersih lebih banyak terkonsentrasi ke mushala dan masjid. (H19-36)



Post Date : 11 Agustus 2008