Warga Depok masih kesulitan air bersih

Sumber:Bisnis Indonesia - 15 Agustus 2008
Kategori:Air Minum

DEPOK: Ribuan warga Depok, Jawa Barat, masih mengalami kesulitan untuk mendapatkan air bersih. Antrean panjang masih terlihat di beberapa tempat mobil truk tangki air yang disediakan oleh PDAM.

Dedi Irwan, seorang warga jalan Irian Jaya, Depok I, meminta agar PDAM Depok lebih sigap lagi melayani para warga. "Air yang disediakan sedikit sekali. Mestinya kalau ada warga yang belum dapat air bersih, truk tangki dikirim lagi," ujarnya kemarin.

Dia mengatakan selama ini memang untuk mengatasi kendala air bersih ia meminta kepada tetangganya yang menggunakan pompa air jet pump.

"Masak keluarga saya tiap hari minta air sama tetangga. Kan nggak enak," katanya, seperti dikutip Antara.

Hal yang sama juga dirasakan Tini, warga Jalan Merpati. Dia mengatakan baru kali ini dirinya mengalami kondisi tersebut. Selama berpuluh tahun bermukim di Perumnas Depok I, tidak pernah terbayang di benaknya untuk antre air bersih.

Tini sangat menyesalkan pelayanan PDAM yang kurang cepat mengatasi krisis air akibat kebocoran pipa saluran. Sejak saluran air dimatikan sejak Minggu lalu, baru kemarin truk tangki lewat di rumahnya.

Dalam empat hari terakhir ini antrean panjang warga yang membawa ember menjadi pemandangan rutin. Ini terjadi karena air PDAM yang harusnya mengalir ke rumah warga terhenti karena adanya kebocoran pipa.

Seperti diberitakan, sedikitnya 8.000 warga Depok yang menjadi pelanggan setia puluhan tahun PDAM Tirta Kahuripan tidak mendapatkan air bersih, karena ada pipa yang mengalami kebocoran. Bastanul Siregar



Post Date : 15 Agustus 2008