|
Pontianak,- Sehari menjelang lebaran, hingga lima hari setelahnya, diperkirakan volume sampah di Kota Pontianak meningkat. Hingga Selasa (1/10) dini hari, volume sampah yang ditangani Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Pontianak naik sebanyak 40 persen dari kondisi normal. Mengantisipasi hal itu, jauh hari DKP telah menyiagakan personilnya dengan membentuk Tim Operasi Ketupat Bersih. Kata Kepala DKP Kota Pontianak, Drs Sugeng Harjo Subandi, tim ini telah dibentuk sejak H-10 hingga H+10 Lebaran. Tim ini siaga 24 jam untuk menjaga kebersihan kota selama Lebaran. "Tim bekerja efektif pada H-5 hingga H+10 Lebaran," ujarnya. Mantan Kepala Kantor Informasi dan Komunikasi Kota Pontianak dan Camat Pontianak Barat ini melanjutkan, kenaikan volume sampah menjelang Lebaran dapat dilihat pada meningkatnya jam operasi mobil sampah pada satu rute. Misalnya pada rute Jalan H Rais A Rachman-Sepakat-Kota Baru, jam operasi mobil pengangkut sampah yang biasanya hanya dua kali jalan, saat ini meningkat menjadi tiga kali rate pada rute yang sama. "Dengan meningkatnya volume sampah ini, otomatis kami harus bekerja ektsra selama 24 jam, karena itu kami membentuk tim. Insya Allah, selama Lebaran Kota Pontianak tetap bersih cemerlang," ujarnya dengan nada yakin. Posko Operasi Ketupat Bersih juga membuka layanan telepon pengaduan dengan nomor 772807. "Bagi masyarakat yang melihat tumpukan sampah menggunung di suatu kawasan, bisa langsung menghubungi kami di nomor telepon tersebut," ujar Sugeng. Demikian juga usai Salat Idul Fitri, kata ia, timnya sudah siap di tempat untuk mengangkut sampah koran yang biasa dipakai umat Muslim sebagai alas sajadah untuk melaksanakan sembahyang. "Di tempat-tempat yang diperkirakan ramai jamaahnya seperti halaman Makorem, Masjid Mujahidin, Masjid Al Falah, Masjid Jihad,' sudah ada yang standby di tempat. Kalau yang muslim, dia sekalian salat di tempat itu," jelasnya, sembari menambahkan bahwa saat Lebaran, tim pengangkut sampah terbagi dalam dua tim dengan masing-masing shift agar petugas kebersihan yang beragama muslim juga dapat merayakan hari Lebaran bersama keluarganya. (zan) Post Date : 02 November 2005 |