Sampah Menumpuk di Sungai

Sumber:Suara Merdeka - 14 Oktober 2008
Kategori:Sampah Luar Jakarta

PEKALONGAN - Tim Pemkot bersama Wakil Wali Kota H Abu Almafachir menyisir sungai mulai dari Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan (PPNP) hingga Sungai Kuripan, Senin (13/10).

Mereka menggunakan dua perahu mesin. Tim menemukan banyak sampah mengambang di permukaan air. Namun, tidak melihat limbah industri. Diperkirakan, hujan sejak Minggu sore hingga Senin dini hari telah menghanyutkkan limbah industri.

Sampah tersebut berasal dari rumah tangga yang dibuang begitu saja.
H Abu Almafachir menjelaskan, hujan yang terjadi semalaman membuat air sungai jernih dan limbah industri tidak kelihatan.

Kotor

’’Tapi sampah-sampah yang tidak dapat hanyut mengumpul membuat sungai kotor. Kami akan berusaha untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat untuk berperilaku baik, tidak membuang sampah di sungai,”katanya.
Kegiatan tersebut untuk pembersihan sungai agar pencemaran dapat diminimalisasi.

Kegiatan ini akan dilakukan rutin dengan melibatkan semua pihak, termasuk masyarakat yang memiliki rumah, tempat usaha, sekolah, instansi atau lain yang berada di dekat sungai.

”Jadi, nanti semuanya akan ditunjukkan secara langsung bagaimana keberadaan tempatnya di sungai dan melihat langsung kondisi pencemaran. Sebab, kondisi dari atas dengan langsung melihat di sungai berbeda sekali,” tandas dia. (H52-61)



Post Date : 14 Oktober 2008