Sampah Menggunung, Sidoarjo Sangat Kumuh

Sumber:Koran Sindo - 08 Januari 2009
Kategori:Sampah Luar Jakarta

SIDOARJO (SINDO) – Garagara jalan akses masuk ke tempat pembuangan akhir (TPA) Kupang,Kecamatan Jabon,rusak karena hujan,tumpukan sampah menggunung di sejumlah tempat pembuangan sementara (TPS). 

Kondisi seperti ini sudah berlangsung dua hari, sehingga menimbulkan bau tidak sedap. Tumpukan sampah terlihat di TPS Kemiri,TPS Waru dan beberapa TPS lainnya.Petugas kebersihan tidak bisa berbuat banyak. Mereka hanya menepikan tumpukan sampah agar tidak meluber ke jalan.

”Tidak ada truk yang mengangkut sampah karena jalan masuk ke TPA Jabon tidak bisa dilewati,”ujar salah satu petugas kebersihan di TPS Kemiri,kemarin pagi. Menurutnya, sudah dua hari ini sampah tidak diangkut. Padahal, biasanya dalam sehari dua sampai tiga kali truk sampah dikerahkan untuk mengangkut sampah dari TPS ke TPA Kupang.

Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kabupaten Sidoarjo Sigit Setiawan mengakui kalau penyebab tidak terangkutnya sampah di sejumlah TPS karena jalan menuju ke TPA Kupang rusak.

”Hari ini (kemarin), jalan masuk ke TPA Kupang yang rusak sudah diuruk dengan sirtu (pasir dan batu). Besok (hari ini) pembuangan sampah ke TPA Kupang sudah normal lagi,”tukasnya. (abdul rouf)
 



Post Date : 08 Januari 2009