Saluran Air di Jakut Tersumbat Sampah

Sumber:Kompas - 15 September 2007
Kategori:Drainase
Jakarta, kompas - Musim hujan kian dekat, tetapi saluran air atau drainase di sebagian besar Jakarta Utara tersumbat sampah dan tidak berfungsi baik. Kondisi itu tampak di permukiman padat dan kumuh serta saluran air di jalan arteri.

Pantauan Kompas pada Jumat (14/9) di beberapa tempat di Jakarta Utara (Jakut) menunjukkan, pekerjaan perbaikan atau pembetulan drainase baru terlihat di sisi timur Jalan Yos Sudarso, Plumpang. Lebih dari 400 meter saluran di sisi yang sama mulai dari pertigaan Plumpang-Semper hingga selatan juga belum dibangun.

Sebagian saluran di sisi timur Jalan Yos Sudarso, terutama dari Markas Polres Metro Jakarta Utara hingga SPBU Plumpang, kembali mendangkal akibat sampah yang telah membusuk.

Kondisi yang sama terjadi di sisi Jalan Enggano dan Jalan Sulawesi serta parit-parit yang ada di permukiman Rawa Badak Utara, terutama sekitar Pasar Sindang dan Pasar Rawa Badak. Kondisi paling parah tampak di permukiman padat dan kumuh Lagoa, Tugu Utara, Tugu Selatan, Koja Utara, dan Semper Barat.

Aktivitas perdagangan di Pasar Lontar, beberapa meter dari Kantor Camat Koja, juga menyebabkan kekumuhan. Sampah berserakan hingga menyumbat saluran air di sekitarnya. Kondisi serupa tampak di antara simpang lima Semper hingga Pasar Tugu dan sepanjang Kramat Jaya.

Drainase di sekitar Terminal Tanjung Priok juga tersumbat. Fakta tentang buruknya saluran air juga terlihat di permukiman padat dan kumuh Pademangan Barat. Saluran air di sepanjang Budi Mulia Utara yang menjadi jalan poros permukiman itu, dan menghubungkan RE Martadinata dengan Gunung Sahari, juga dipenuhi sampah. Kondisi yang sama terjadi di jalan-jalan kecil serta Jalan Ampera.

Wali Kota Jakarta Utara Effendi Anas mengatakan, saluran air adalah tanggung jawab instansi teknis tata air. Dia berjanji akan memanggil instansi itu agar bekerja serius mengantisipasi datangnya musim hujan sehingga bencana banjir tak terulang. (CAL)



Post Date : 15 September 2007