Rob Terjang Pesisir Pantai Jakarta

Sumber:Koran Tempo - 14 Januari 2009
Kategori:Banjir di Jakarta

JAKARTA -- Gelombang pasang kemarin menerjang kawasan pesisir pantai Jakarta Utara. Akibatnya, empat tanggul di Penjaringan jebol. Ratusan rumah di Muara Angke pun terendam banjir. Aktivitas Tempat Pelelangan Ikan Muara Angke lumpuh.

Lurah Muara Angke Sugiharto Timbo mengungkapkan, musibah ini baru pertama kali terjadi. Ketinggian air bervariasi, antara 20 dan 30 sentimeter. "Arusnya masih deras. Mungkin bisa lebih dari 50 sentimeter," kata dia.

Belum ada warga setempat yang mengungsi walaupun permukiman mereka terendam.

Tanggul yang jebol berada di depan gedung Telkom di Jalan Yos Sudarso, Jakarta Utara. "Sekarang ditutup karung pasir," kata Basuki Rahmat, petugas Satuan Koordinasi Pelaksana Penanggulangan Bencana dan Penanganan Pengungsi Jakarta.

Pusat rekreasi Taman Impian Jaya Ancol tak luput dari genangan air laut setinggi betis orang dewasa. Puluhan sepeda motor pengunjung pun mogok karenanya.

Hingga pukul 15.00 WIB kemarin, ombak besar masih menerjang bibir pantai. Pihak pengelola menutup pantai sepanjang 3,5 kilometer yang di dalamnya terdapat tujuh unit tempat hiburan itu.

"Beach Pool dan Pantai Indah, yang bisa untuk berenang, ditutup," kata Manajer Hubungan Masyarakat Ancol Sofia Cakti.

Menurut dia, ancaman gelombang air pasang masih terjadi hingga lima hari ke depan. Walau tidak sampai menutup tempat rekreasi itu, pengelola menyarankan pengunjung datang di atas pukul 14.00 WIB, setelah air surut.

Menurut General Manager Operasional Taman Impian Jaya Ancol Pirsa Gautama, genangan kali ini merupakan yang terparah sejak Ancol berdiri. "Ini force majeur," kata Pirsa.

Menurut dia, Ancol hanya memiliki penahan air pasang dengan ketinggian sampai 1,2 meter. Penahan itu berupa tanggul dan batu di tepi pantai, pemecah gelombang di tengah laut, serta pintu air antara laut dan kali. Air yang masuk dipompa kembali ke laut dengan 62 unit pompa air.

Rob juga menimbulkan genangan setinggi 0,5 meter di depan Mal Artha Gading, Sunter, Jakarta Utara. Di Boulevard Barat Raya, genangan air setinggi mata kaki orang dewasa.

Air pasang setinggi 1,5 meter juga merendam perkampungan nelayan di pesisir utara Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. "Air pasang semakin tinggi," kata Rino Effendi, anggota Polisi Air. TITO SIANIPAR | REZA MAULANA | JONIANSYAH | EKA UTAMI | RINA WIDIASTUTI | RIZAL | HAMLUDDIN | ISTI



Post Date : 14 Januari 2009