Ratusan KK Kesulitan Air Bersih

Sumber:Suara Merdeka - 14 Oktober 2009
Kategori:Air Minum

TEGAL - Ratusan kepala keluarga (KK) di Kelurahan Kalinyamat Kulon, Kecamatan Margadana dan Kelurahan Muarareja, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal kesulitan air bersih.

Hal itu diketahui setelah Kantor Kesbangpolinmas menerima surat tentang usulan permintaan droping air dari masyarakat.

Kepala Kantor Kesbangpolinmas Pemkot Tegal, Sugeng Suwaryo SSos, Selasa (13/10) mengatakan, warga di dua kelurahan tersebut meminta droping air bersih, karena saat ini sebagian besar sumur warga telah mengering.

Hal itu terjadi, karena musim kemarau berjalan cukup panjang. Terkait masalah tersebut, pihaknya mengaku sudah koordinasi dengan PDAM Kota Tegal.

Menurut dia, rencananya dalam waktu dekat ini droping air bersih segera dilaksanakan. Adapun, jumlahnya disesuaikan kebutuhan dari masyarakat.

Untuk mencegah terjadinya kesemerawutan saat droping air dilaksanakan, pihaknya meminta kepada pihak kelurahan untuk melakukan pengaturan dan mempersiapkan bak penampungan air. Rawa Kekeringan Sugeng mengemukakan, dari hasil pantauannya di Kota Tegal terdapat 11 kelurahan yang rawan kekeringan. Yakni, Kelurahan Tunon, Pesurungan Kidul, Pesurungan Lor, Tegalsari, Mintaragen, Krandon, Panggung, Kaligangsa, Randugunting, Kalinyamat Kulon, dan Muarareja.

Namun, dari sejumlah kelurahan tersebut yang dinilai cukup parah terjadi di Kelurahan Kalinyamat Kulon dan Muarareja. Beberapa waktu lalu, droping air bersih juga telah dilakukan di Kelurahan Kalinyamat Kulon oleh PDAM Kota Tegal.

Direktur PDAM Kota Tegal, HM Iqbal SE MM mengatakan, pihaknya siap melakukan droping air sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

’’Selama ada usulan dan permintaan serta koordinasi dari masyarakat dan instansi terkait, kami secepatnya bisa langsung melakukan droping air,’’ tandasnya. (H17-15)



Post Date : 14 Oktober 2009