Profil Penerima Kalpataru dan Satya Lencana Pembangunan Lingkungan Hidup Propinsi Jawa Timur Tahun 1981-2007

Penerbit:Surabaya, Badan Pengendalian Dampak Lingkungan Propinsi Jawa Timur, 2007, vi + 29 hal
No. Klasifikasi:621.922 BAD p
Kata Kunci:konservasi alam, kalpataru, profil, lingkungan hidup
Lokasi:Perpustakaan AMPL
Kategori:Buku

Dalam rangka pengelolaan lingkungan hidup seperti yang diamanatkan dalam Undang-Undang No.23 Tahun 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup, Pemerintah berkewajiban memberikan penghargaan kepada orang atau kelompok masyarakat yang berjasa di bidang lingkungan hidup.
 
Upaya-upaya pelestarian fungsi lingkungan di Jawa Timur yang dilakukan oleh masyarakat perlu terus dikembangkan. Sebagai bentuk apresiasi Pemerintah guna mendorong timbulnya inisiatif lokal dan peran serta masyarakat dalam pengelolaan lingkungan adalah melalui pemberian penghargaan lingkungan hidup (kalpataru).
 
Buku ini berisi profil orang-orang yang menerima kalpataru propinsi Jawa Timur. Buku ini diharapkan dapat digunakan sebagai informasi tentang nilai-nilai kearifan yang telah tertanam dari kegiatan para penerima penghargaan lingkungan hidup ini.
 



Post Date : 12 Juni 2008