Polres Bantu Air Bersih

Sumber:Suara Merdeka - 01 Oktober 2007
Kategori:Air Minum
DEMAK- Kekurangan air bersih yang dirasakan sejumlah desa mendapat perhatian Satlantas Polres Demak. Kemarin mereka kembali menyalurkan empat tangki air bersih ke Desa Bungo, Kecamatan Demak Kota. Musim kemarau tahun ini memang dirasa cukup berat oleh masyarakat Demak. Apalagi, bersamaan dengan pelaksanaan puasa Ramadan. Kemarau bukan saja menyulitkan sektor pertanian, tetapi juga kelangkaan air bersih untuk konsumsi masyarakat.

Hampir semua sungai yang menjadi andalan sumber air tak lagi teraliri. Hanya Sungai Jajar yang masih ada airnya, namun itu pun debitnya sedikit dan untuk pengelolaan air PDAM.

Kelangkaan air bersih juga membuat biaya pemenuhan air cukup tinggi. Sebagian masyarakat yang tergolong mampu bisa membeli dari depot isi ulang. Untuk konsumsi minum, mereka terpaksa membeli air mineral dalam kemasan. Namun, tidak demikian dengan warga miskin. Mereka harus menghemat air. Bahkan, ada yang terpaksa mandi menggunakan air yang sebelumnya sudah dipakai untuk membersihkan diri.

Karenanya, begitu mobil tangki tiba di Desa Bungo, warga langsung berebut. Petugas meminta mereka tertib dan antre. Kegiatan itu dihadiri Kasatlantas Polres Demak AKP Firman Andreanto, Kaur Bin Ops Iptu Mulyono, dan Kanit Dikyasa Ipda Bramastyo Priaji.

Kapolres Demak AKBP Eko Indra Heri melalui Kasatlantas AKP Firman Andreanto mengatakan, aksi sosial itu sudah dilakukan lima kali, yakni di daerah Wedung, Bonang, dan Demak Kota. Saat ini air bersih merupakan kebutuhan paling penting bagi masyarakat. ''Rencananya kami akan menyalurkan kembali ke desa lainnya,'' terangnya.

Kegiatan tersebut sebagai wujud kepedulian polisi kepada masyarakat. ''Ini sejalan dengan motto kami, polisi kancane dhewe,'' ujarnya. (H1-37)



Post Date : 01 Oktober 2007