Pemantauan Peningkatan Peran serta Swasta dalam Penyediaan Air Bersih dan Usulan Tindak Turun Tangan yang Diperlukan

Penerbit:Jakarta, Direktorat Bina Tata Perkotaan dan Perdesaan, Ditjen Cipta Karya, Dep.PU, 1999, 7 hal + lamp
Tahun Terbit:Th. 1999
No. Klasifikasi:363.61 DIR p
Kata Kunci:laporan, penyediaan air bersih, peran serta swasta
Lokasi:Perpustakaan AMPL, Telp. 021 - 31904113
Kategori:Laporan

Salah satu dari seperangkat kegiatan yang mendukung proses peningkatan peranserta swasta adalah pemantauan kemajuan kegiatannya. Dengan pemantauan tersebut dapat diketahui sebab keterlambatan kegiatan yang memerlukan tindak turun tangan pimpinan dari berbagai tingkatan baik Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah.

Dalam tabel terlampir dipaparkan hasil pemantauan yang berisi nama kota/kawasan, lingkup proyek dan nilai investasi yang diperlukan, bentuk kerjasama, nama investor, status kemajuan kegiatan  dan rencana persiapan, permasalahan yang dihadapi baik teknis maupun non-teknis, usulan tindak turun tangan yang diperlukan.

Daftar Isi:

Kata Pengantar

Skema Evaluasi Kinerja Kemitraan PDAM-Swasta di Indonesia

A. Proyek Kemitraan Pemerintah-Swasta Status sudah Kontrak dan perlu Dikaji Ulang

B.1. Proyek Kemitraan Pemerintah-Swasta Status sudah Kontrak dan masih dalam Rencana Pelaksanaan

B.2. Proyek Kemitraan Pemerintah-Swasta yang sedang Berjalan

C. Proyek Kemitraan Pemerintah-Swasta Status yang sudah selesai dan sudah diserahkan

D. Proyek Kemitraan Pemerintah-Swasta yang belum Kontrak dan perlu Dilelang



Post Date : 19 Mei 2008