Pedoman Umum Pembuatan Kompos Untuk Skala Kecil dan Besar

Pengarang:Sri Wahyono, Tri Bangun L. Sony
Penerbit:Jakarta, Kementerian Negara Lingkungan Hidup, 2005
No. Klasifikasi:631. 875 WAH p
Kata Kunci:kompos, pedoman
Lokasi:Perpustakaan AMPL
Kategori:Buku
Pengkomposan adalah salah satu alternatif upaya pengelolaan sampah perkotaan yagn dapat diandalkan karena manfaatannya yang besar, teknologinya mudah diaplikasikan dan sesuai dengan kondisi Indonesia. Pengkomposan sampah kota dapat mereduksi sampah 50 hingga 80 persen dan mengubahnya menjadi produk yang aman terhadap lingkungan serta bermanfaat sebagai penyubur tanah. Dengan adanya upaya pengomposan sampah maka sebagain besar nahkan seluruh sampah organik dapat diproses menjadi barang yang aman dan bermanfaat. Secara lbih khusus, kegiatan pengomposan menjadi alternatif paling realistis untuk mengurangi permasalahan sampah terutama di daerah perkotaan yang pada umumnya didominasi oleh sampah organik. Pada gilirannya pengkomposan akan dapat memperpanjang umur temapt pembuangan (TPA) sampah, pengendalian pencemaran lindi serta pengurangan produksi gas rumah kaca.

Post Date : 21 Desember 2006