Pedoman Teknis Rumah dan Bangunan Gedung Tahan Gempa Dilengkapi dengan Metode dan Cara Perbaikan Konstruksi

Penerbit:Jakarta, Departemen Pekerjaan Umum, Direktorat Jenderal Cipta Karya, iii + 99 hal, 2007
Tahun Terbit:Th. 2007
No. Klasifikasi:640.49 DEP p
Kata Kunci:petunjuk, building
Lokasi:Perpustakaan AMPL
Kategori:Petunjuk
Pedoman teknis ini berguna sebagai acuan bagi perencana, pelaksana dan masyarakat dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan, rehabilitasi dan rekonstruksi bangunan gedung dan rumah tinggal tahan gempa.

Pedoman ini mencakup dasar-dasar perencanaan dan pelaksanaan serta metode perbaikan kerusakan pembangunan untuk gedung dan rumah tinggal di wilayah gempa, yang meliputi denah bangunan, tanah dasar, pondasi bangunan, badan bangunan dan kuda-kuda rangka atap. Pedoman ini memfokuskan pada pendetailan struktur pada bangunan gedung dan rumah yang menggunakan bahan kayu, beton bertulang, pasangan bata, dan bahan baja.

Buku petunjuk ini merupakan paket dari kumpulan peraturan perundangan tentang bangunan gedung.

Post Date : 25 Mei 2007