Manajemen Bioregional Jabodetabek: Profil dan Strategi Pengelolaan Sungai dan Aliran Air

Pengarang:Ibnu Maryanto & Rosichon Ubaidillah (Ed)
Penerbit:Jakarta, Pusat Penelitian Biologi - LIPI, Oktober 2004, xxvii + 409 hal
No. Klasifikasi:333.9162 MAR m
Kata Kunci: pengelolaan sungai, aliran air, Jabodetabek
Lokasi:perpustakaan AMPL
Kategori:Buku
Salah satu keberhasilan pengelolaan lingkungan salah satunya dapat dibuktikan dengan baiknya pengelolaan sumber daya air sehingga mampu mengurangi bencana banjir dan dapat memenuhi kebutuhan pertanian, perikanan, industri serta rumah tangga. Buku dengan judul “Manajemen Bioregional Jabodetabek: Profil dan Strategi Pengelolaan Sungai dan Aliran Air” ini merupakan salah satu alternatif yang dapat digunakan sebagai acuan untuk mengelola daerah aliran sungai.

Buku ini mencoba mengupas kondisi terbaru dari badan sungai berikut daerah sumber-sumber air yang mengairinya. Di dalam buku ini memuat 29 tulisan ilmiah yang mengupas mulai dari problem kelembagaan dan sosial kemasyarakatan, kapasitas dan kecepatan arus air yang mengairinya, daerah-daerah penghasil air hujan berintensitas tinggi berikut dengan daerah-daerah yang perlu diwaspadai karena menyumbangkan air permukaan yang sangat tinggi. Masalah pencemaran dalam pembahasan pada buku ini meliputi sumber pencemar dan daerah tercemar mulai dari hulu hingga hilir. Selanjutnya tata guna lahan dan rekomendasi penggunaan lahan berikut analisis kesesuaian kemampuan lahan untuk obyek wisata juga dibahas dalam buku ini.
Buku ini juga menawarkan solusi pemecahan untuk mengurangi kehancuran badan sungai melalui perbaikan kelembagaan dan perundangan, program-program pemilihan daerah-daerah yang perlu dihijaukan dengan wanatani juga ditawarkan dalam rangka untuk mengurangi musibah banjir.

Daftar isi:

Kata Sambutan
Kata Pengantar
Ringkasan Eksekutif
Daftar isi
Daftar tabel
Daftar gambar
Bab IPerundangan dan Kelembagaan
Bab IIAir dan Daurnya
Bab III Pencemaran
Bab IVTata Guna Lahan
Bab VRehabilitasi Lahan
Indeks
Penulis dan Alamat


Post Date : 08 Februari 2008