Kerjasama Mengatasi Krisis Air Bersih

Sumber:Green Radio - 13 April 2010
Kategori:Air Minum

Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas) akan bekerjasama dengan Kementerian Kehutanan dan Kementerian Sosial untuk mengatasi krisis air bersih di seluruh Indonesia.

Direktur Permukiman dan Perumahan Bappenas, Budi Hidayat mengatakan, kerjasama ini ditujukan untuk menjaga air agar bisa digunakan untuk keperluan sehari-hari. Kerjasama akan dilakukan pertengahan 2010.

“Yang intinya kehutanan, pengairan untuk bekerja sama. Kalau cuma pengairan aja tentu saja tidak cukup. Kita ambil saja contoh di hutan Samboja di Kalimantan,” kata Budi Hidayat.

Sementara itu, Bappenas mengenalkan Pusat Informasi Nasional Air Minum dan Penyehatan Lingkungan (PIN-AMPL). Diharapkan, PIN ini bisa menjadi sumber informasi bagi masyarakat terkait air minum dan penyehatan lingkungan.



Post Date : 13 April 2010