JK Janji 80% Penduduk Indonesia Akan Punya Sambungan Air Bersih

Sumber:Detikcom - 05 Desember 2008
Kategori:Air Minum

Jakarta - Tak semua penduduk Indonesia dapat menikmati air bersih. Karena itu, Jusuf Kalla berjanji untuk memenuhi kebutuhan sambungan air bersih penduduk Indonesia, hingga 80 persen.

Hal ini dikatakan Kalla saat memberi sambutan di depan peserta Jambore Sanitasi, di Gedung II Istana Wapres, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jum'at (5/12/2008).

"Pemerintah punya rencana untuk meningkatkan dua kali lipat penduduk yang menikmati sambungan air bersih," tutur Kalla.

Menurut Kalla, saat ini baru 40 persen penduduk Indonesia yang punya sambungan air bersih. Dengan program 10 juta sambungan yang digagas pemerintah, Kalla yakin akan meningkatkan jumlah pemakai air bersih hingga 80 persen.

Dalam sambutan, Kalla juga menerangkan bahwa tercapainya sanitasi yang baik, sangat ditentukan oleh kebiasaan dan fasilitas yang ada.

"Kebiasaan bersih harus dimulai dari lingkungan kita. Ingatkan teman-teman kalian, kalau perlu orang tua juga diingatkan," kata Kalla didepan sekitar 200 anak SMP yang berasal dari 16 kota di Indonesia. (gun/nrl)



Post Date : 05 Desember 2008