Instalasi PompaTekan AirTerbesar Dibangun

Sumber:Koran Sindo - 07 Juli 2010
Kategori:Air Minum

JAKARTA (SI) – PT Aetra Air Jakarta membangun rumah pompa tekanan air berkekuatan 1.000 liter per detik di Jalan Kali Malang Ujung Barat,Cipinang Melayu,Makasar, Jakarta Timur, kemarin.

Rumah pompa tekan air terbesar di Indonesia ini akan berfungsi 15 Agustus dan diresmikan Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo. General Manager PT Esa Tama Abadi, Jauhari Mustofa, menjelaskan bahwa saat ini pembangunan rumah pompa tekan sudah mencapai 80%.Pihaknya masih memiliki banyak waktu untuk membangun jaringan perpipaan, instalasi listrik, dan taman.

Pada instalasi itu terdapat perangkat dua buah chasing pompa berdiameter 2,7 meter dan tinggi 4,85 meter, masing-masing memiliki bobot 15 ton.”Semua jaringan (kecuali mesin) dibuat oleh produsen lokal, PT Krakatau Steel,”kata Jauhari kemarin. Pompa ini merupakan yang terbesar di Indonesia. PT Esa Tama Abadi selaku satu dari 15 kontraktor berharap bila instalasi sudah berfungsi maka kualitas pasokan air bersih untuk wilayah selatan Jakarta Timur menjadi lebih baik.

”Bila pompa ini beroperasi, diharapkan dapat membantu kelancaran pasokan air bersih,”katanya. Pompa tekan air (booster pump) ini akan menambah tekanan air dari Instalasi Pompa Air (IPA) Buaran ke wilayah Halim, Pasar Rebo, dan Kiwi. ”Instalasi ini akan menambah tekanan air untuk 19 kelurahan di Jakarta Timur,”ujarnya. Pompa tekan air Halim merupakan pompa ketiga yang dipasang PT Aetra tahun ini.

Sebelumnya telah dilakukan pemasangan Pompa Tekan Tugu di Jakarta Utara dan Pompa Tekan Kiwi di Jakarta Timur.Pompa tekan berteknologi inline booster pump ini tidak memerlukan lahan yang luas. Pemasangan dilakukan langsung dari pipa ke pipa. Kekuatan pompa di Tugu memiliki kekuatan 250 liter per detik, sedangkan pompa tekan di Kiwi berkekuatan 700 liter per detik.

”Instalasi unit pompa tekan ini seluruhnya merupakan karya anak bangsa,kecuali mesin pompa yang didatangkan dari Swiss,” ungkap Project Manager Pompa Tekan Halim PT Aetra,AM Haryatno. Saat ini pompa masih tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok. PT Aetra masih memiliki waktu untuk menyelesaikan infrastruktur pendukung sebelum tenggat waktu peresmian.

Di lokasi tersebut pompa dipasang di bawah tanah sehingga tidak menghasilkan suara,sedangkan di atas rumah pompa akan dibangun taman seluas 285 m2. Kekuatan pompa ini akan mendukung pasokan air untuk Kelurahan Halim Perdanakusumah,Kebon Pala, Makasar, Pinang Ranti, Kramat Jati,Kampung Tengah,dan Batu Ampar.Kemudian Kelurahan Pasar Rebo, Kampung Tengah, Gedong, Dukuh, Kampung Rambutan, Susukan,Ciracas,dan Cijantung.

Selanjutnya di kelurahan paling timur seperti Pekayon, Kalisari, Cibubur,Kelapa Dua Wetan, Cipayung,dan Cilangkap. Menurut Haryatno, PT Aetra tahun ini terus menggiatkan perbaikan dan penguatan instalasi demi perbaikan mutu pelayanan. Tahun ini merupakan penambahan pipa paling ambisius dengan nilai investasi Rp300 miliar.”Tentu tidak ada hubungannya dengan kenaikan harga. Ini sudah komitmen kami untuk memuaskan pelanggan,” lanjutnya. (isfari hikmat)



Post Date : 07 Juli 2010