Instalasi Penjernih Air Gambut Beroperasi di Bengkalis

Sumber:Media Indonesia - 29 Januari 2013
Kategori:Air Minum

WARGA Desa Tanjung Leban, Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis, Riau, mulai kemarin bisa menikmati air bersih setelah penggunaan instalasi penjernihan air gambut diresmikan di kawasan itu. Sebelumnya, warga di kawasan tersebut kesulitan mendapatkan air bersih karena air di kawasan gambut berwarna cokelat keruh.

“Proyek ini menjadi fasilitas untuk membangun sistem pengolahan air berbasis lokal untuk ketersediaan akses air bersih yang dialami banyak warga daerah terpencil,” ujar perwakilan dari The UNESCO Man and Biosphere Programme (MAB) IndonesiaLembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Purwanto, di Bengkalis, kemarin.

Sejumlah perwakilan masyarakat sekitar diberi pelatihan oleh LIPI dan Asia Pulp and Paper (APP), salah satu pendukung adanya fasilitas penjernihan air. Mereka pun dibimbing untuk membangun mekanisme pengelolaan air bersih secara berkala dan juga pendistribusiannya.

Purwanto mengutarakan unit fasilitas penjernihan air mampu menghasilkan 60 liter air bersih setiap menitnya. Jumlah itu diperkirakan mampu mencukupi kebutuhan sekitar 100 kepala keluarga.

Direktur Corporate Affairs and Communication APP Suhendra Wiriadinata mengutarakan program pemberian fasilitas air bersih sejalan dengan sustainability roadmap yang dikembangkan APP dalam pengembangan kesejahteraan komunitas.

Suhendra menerangkan program itu merupakan tahap awal untuk rencana jangka panjang membangun biovillage cagar biosfer di kawasan Giam Siak Kecil, Bukit Batu, yang akan melibatkan masyarakat untuk mengelola kekayaan alam di sana.

Direktur Kawasan Konservasi dan Bina Hutan Lindung Kementerian Kehutanan Bambang Dahono Adji mengatakan Indonesia merupakan salah satu negara yang dipandang penting untuk mengembangkan cagar biosfer karena memiliki kekayaan alam yang beragam dan melimpah. Cagar biosfer berfungsi untuk melestarikan alam dan lingkung an serta bisa meningkatkan perekonomian masyarakat. (VE/H-1)



Post Date : 29 Januari 2013