Danone Aqua - Didik Warga Menjaga Keberlanjutan Sumber Air

Sumber:Media Indonesia - 30 November 2009
Kategori:Air Minum

KESEIMBANGAN hendaknya harus menjadi pegangan hidup yang utama. Begitu pula dalam berbisnis. Meraih profit yang tinggi harus pula diimbangi dengan kepedulian terhadap sosial dan dampak lingkungan yang ditimbulkan. Itulah yang menjadi misi utama dari Danone Aqua.

"Kita tidak akan meraih sukses dalam bisnis, bila kita tidak memberikan kembali kepada masyarakat. Oleh karena itu, keberhasilan dalam bisnis juga harus diimbangi dengan mengelola dampak dari aktivitas perusahaan," ujar Presiden Direktur PT Tirta Investama (Danone Aqua) Bernard Ducros, saat menghadiri ulang tahun ke-9 Metro TV, di Jakarta, pekan lalu.

Bernard menambahkan Danone Aqua memberikan semaksimal mungkin nutrisi kepada seluruh rakyat Indonesia, melalui kualitas air minum. Program corporate social responsibility (CSR) Danone Aqua yang utama adalah memberikan akses mudah untuk mendapatkan air bersih, serta program penyehatan lingkungan.

"Danone meningkatkan kemampuan kapasitas air bersih, dan bertanggung jawab menjaga keberlanjutan sumber air. Kita juga bekerja dengan masyarakat setempat dan mendidik masyarakat agar mau menjaga sumber air," jelas Bernard.

Itu merupakan komitmen ganda yang selalu dipegang Danone. Komitmen pertama adalah menjalankan bisnis sebaik mungkin hingga mencapai kesuksesan, dan kedua adalah komitmen kepada sosial dan masyarakat.

"Aqua menggunakan air tanah dalam setiap produknya. Sementara itu, yang digunakan masyarakat sehari-hari adalah air permukaan.

Meski kita tidak menggunakan air permukaan, kewajiban kita untuk menjaga air tersebut demi masyarakat," ujar Vice President Corporate Secretary PT Tirta Investama Parmaningsih Hadinegoro menambahkan.

Program CSR yang masih terus diunggulkan adalah WASH, yang merupakan singkatan dari water, sanitation, dan hygiene. WASH dimulai sejak 2006, dan hingga saat ini masih merupakan komitmen Danone Aqua kepada masyarakat.

"Hingga kini, sekitar 10 ribu masyarakat Indonesia mendapatkan dukungan akses air bersih dari Danone Aqua. Seperti di Nusa Tenggara Timur (NTT), tempat program 1 liter untuk 10 liter akses air bersih, dan mempermudah mendapatkan air bersih dari jarak 2 kilometer menjadi 500 meter. Program itu ternyata berjalan sukses," papar Bernard.

MDG's Award Atas keberhasilan dalam program tersebut, Danone Aqua mendapat penghargaan Millennium Development Goals (MDG's Award) di bidang pelestarian lingkungan, pada malam perayaan ulang tahun ke-9 Metro TV.

Danone Aqua dinilai mampu menjaga serta mempertahankan kelestarian lingkungan dengan program akses air bersih serta penyehatan lingkungan dan memperbaiki kesehatan keluarga Indonesia.

Danone Aqua mampu mengatasi hambatan dalam penyediaan akses air bersih yang sulit, baik dengan jarak maupun waktu, serta pengadaan sarana sanitasi yang higienis untuk masyarakat.

"Penghargaan MDG's Award ini merupakan kehormatan bagi Danone Aqua, serta dapat menjadi pemacu semangat bagi kami agar dapat melakukan lebih banyak lagi untuk masyarakat Indonesia," kata Bernard. (SU/S-3)



Post Date : 30 November 2009