Banjir Landa Jayapura, Lima Jembatan Putus

Sumber:Suara Pembaruan - 07 Maret 2007
Kategori:Banjir di Luar Jakarta
[JAYAPURA] Hujan deras yang mengguyur Kota dan Kabupaten Jayapura, Papua, Selasa (6/2) malam, mengakibatkan lima jembatan dan sejumlah permukiman terendam air. Tiga dari lima jembatan itu merupakan jalur utama jalan penghubung Sentani- Jayapura, yakni jembatan Nolokla Kampung Harapan, Jembatan Depan Gereja Katolik dan Jembatan Sahara. Sedangkan dua jembatan lainnya adalah lintas jalan di kaki Gunung Cyclop di Senatni.

Akibat putusnya jembatan itu, hubungan Sentani-Jayapura lumpuh total sehingga penumpang pesawat yang ke bandara membatalkan perjalanannya. Bahkan, aktivitas masyarakat lumpuh total.

Hal itu dikemukakan Ketua Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jayapura, Amos Yiwa,Sp yang dihubungi Pembaruan per telepon di Sentani, Jayapura, Rabu (7/3) siang.

Diungkapkan, sebagian perumahan yang terendam air setinggi lutut adalah Kompleks Yonif 751 Kodam XVII Trikora dan Perumahan Sosial. Banjir itu menyeret satu rumah, dua motor, dan dua mobil. Sementara enam rumah di Perumahan Sosial terendam banjir.

Ia mengharapkan pemerintah Kabupaten dan Kota Jayapura segera memperbaiki jembatan dan membangun kanal sungai sehingga saat banjir airnya tidak meluap. "Selain itu segera dibangun jembatan darurat untuk memperlancar hubungan transportasi Sentani-Jayapura dan aktivitas perekonomian masyarakat. [GAB/W-8]



Post Date : 07 Maret 2007