Banjir Cileuncang, Murid SLBN Diliburkan

Sumber:Koran Sindo - 10 April 2012
Kategori:Banjir di Luar Jakarta
PURWAKARTA – Puluhan murid Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Kapten Halim, Kampung Cicariu RT 24/09 Kelurahan Sindangkasih,Kecamatan/ Kabupaten Purwakarta,kemarin, terpaksa diliburkan akibat sekolahnya diterjang banjir cileuncang.
 
Mereka berusaha menyelamatkan dokumen penting karena terendam air hampir semalaman. Para pengajar dan warga menjemur dokumen dan buku di halaman sekolah. Tak hanya itu, perlengkapan kantor seperti tiga unit komputer,satu laptop,serta printer juga ikut rusak. ”Hari ini (kemarin) kami memfokuskan kegiatan bersihbersih dan menginventarisasi aset sekolah yang rusak akibat terendam. Sedangkan kegiatan belajar mengajar diliburkan untuk sementara,” kata pengajar SLBN Kapten Halim, Euis Kuraesin. Terjangan banjir cileuncang berawal ketika hujan deras pada Minggu (8/4) siang. 
 
Derasnya hujan menyebabkan air dari arah Pasar Modern Simpang- Rebo dan sungai di belakang sekolah meluap. Luapan air itu membawa material sampah dan lumpur menggenangi sekolah hampir setinggi lutut orang dewasa. Menurut dia, peristiwa tersebut termasuk paling parah karena sebelumnya tidak sampai menimbulkan kerugian cukup besar. Dengan pembangunan Pasar Modern Simpang- Rebo, drainase kemungkinan menjadi terhambat. Pihak sekolah meminta instansi terkait segera menangani persoalan ini. Banjir juga menerjang sejumlah lokasi.
 
Salah satunya Desa Cikao Bandung, Kecamatan Jatiluhur.Desa yang berada tepat di bawah Waduk Jatiluhur ini termasuk langganan banjir. Hanya, sejak kemarin pagi,air yang berasal dari luapan Sungai Cikao dan Cinangka sudah mulai surut. asep supiandi


Post Date : 10 April 2012