Waspadai Sampah di Puncak Musim Hujan

Sumber:inilah.com - 30 Desember 2013
Kategori:Sampah Jakarta

Persoalan sampah di musim penghujan pada Desember 2013 hingga Januari 2014 perlu diwaspadai karena curahnya besar. Jika banjir, semakin banyak penyakit yang bisa menyerang warga.

Calon legislatif (caleg) DPD Rommy mengatakan banyak kebijakan Pemprov DKI Jakarta untuk mengatasi sampah. Di puncak musim hujan ini perlu ada peningkatan fasilitas penjemputan sampah.

Menurutnya, pengangkutan sampah yang rutin ke perkampungan ini bisa mengurangi perilaku warga agar tidak membuang sampah ke aliran kali atau sungai.

"Hal ini perlu dilakukan agar tidak tertimbun lama di pemukiman warga," kata Rommy kepada wartawan, Jakarta, Senin (30/12/2013).

Pemerintah perlu menyediakan tong sampah di kendaraan umum dan lebih banyak di perkampungan warga. Misalnya di Ciracas, Jakarta Timur, hanya ada 2 gerobak sampah, tetapi warga inisiatif membuat gerobak.

"Alangkah baiknya jika Pemprov DKI bisa menyediakan sarana gerobak lebih banyak atau mengubahnya dengan mesin atau truk pengangkut sampah sehingga sampah tidak akan tertimbun lama di sekitar area pemukiman," jelasnya.

Menurutnya, sudah banyak contoh kampung kumuh yang disulap menjadi kampung bersih. Memberdayakan warga untuk mengelola industri sampah yang bisa didaur ulang.

"Label bahwa sampah itu hanya dekat dengan kata tukang bersih dan pemulung pastinya bisa diatasi dengan mendiversifikasi jenis pekerjaan yang terkait dengan pengelolaan sampah ini," jelasnya.

 



Post Date : 31 Desember 2013