Kota Bandung Pelopor Pengelolaan Sampah di Indonesia

Sumber:indonesiarayanews.com - 4 Februari 2014
Kategori:Sampah Luar Jakarta

PENGELOLAAN sampah yang bagus dengan mengeluarkan aturan ketat pelarangan penggunaan kantong plastik di Kota Bandung, Jawa Barat menjadikan kota tersebut sebagai pelopor pengelolaan sampah di Indonesia.

"Keseriusan pemerintah kota Bandung terlihat dengan dikeluarkannya Perda No 17 tahun 2012 terkait dengan pelarangan pemakaian kantong plastik selain kantong plastik ramah lingkungan," kata Ketua Umum Indonesia Solid Waste Association (InSWA) Sri Bebassari di Jakarta, Selasa (04/02). 

Secara tegas disebutkan oleh Sri Bebassari bahwa dalam Perda tersebut setiap produsen yang memproduksi kantong plastik wajib mengupayakan pembuatan kantong plastik yang ramah lingkungan.

Dengan demikian, setiap produsen plastik diwajibkan mengadakan penelitian dan pengujian di laboratorium yang terakreditasi.

Jika Perda pemerintah kota Bandung tersebut sudah dilaksanakann, maka Bandung bisa disebut kota pelopor yang melakukan upaya pengelolaan sampah secara konsisten dan integral.

Mulai dari peraturan yang dikeluarkan pemerintah kota, pengawasan, termasuk sanksi yang dikenakan kepada produsen plastik, pelaku usaha, maupun masyarakat yang tidak mematuhi peraturan daerah tersebut.

Peduli sampah sebagai satu-satunya organisasi persampahan resmi tingkat nasional, menurut Sri, InSWA terus bergerak untuk memfasilitasi jaringan para profesional, perusahaan, dan perwakilan berbagai institusi di Indonesia untuk peduli dengan persoalan sampah di Tanah Air.

Karena itulah diperlukan kerja sama dan kerja sama berbagai pihak di beragam sektor demi tercapainya kesamaan tujuan untuk mempromosikan serta mengembangkan pengelolaan sampah yang berkelanjutan di Tanah Air.

Bukan hanya itu, kata Sri, sistem pemantauan juga diperlukan terhadap komitmen semua pihak bagi kelangsungan ekosistem yang berpengaruh terhadap semua makhluk yang ada di bumi. Inilah salah satu peran strategis yang dilakukan InSWA.

Dengan sistem pengelolaan sampah secara benar, persoalan sampah di kota-kota besar, utamanya sampah plastik yang mencemari kesuburan tanah atau menumpuk dan menjadi salah satu penyebab terjadinya bencana banjir di perkotaan ditemukan penyelesaiannya.

Lebih jauh, dengan percepatan penguraian sampah plastik menjadi zat organik, tanah dapat kembali berfungsi sebagai penyerap air hujan maupun fungsi produktif lain yang memberi kemanfaatan bagi kehidupan.



Post Date : 04 Februari 2014