Pengguna Jamban di Dairi masih 40 Persen

Sumber:analisadaily.com - 30 Oktober 2014
Kategori:Air Limbah

Jumlah masyarakat pemakai jamban memenuhi kaidah kesehatan di Kabupaten Dairi masih minim. Demikian Kepala Dinas Kesehatan, Haposan Situmorang ditemui usai menghadiri Upacara Hari Sumpah Pemuda di Sidikalang, Selasa (28/10). “Artinya, lebih banyak warga tak punya jamban. Mereka buang air sembarangan. Masih 40 persen pakai jamban,” kata Situmorang.

Bersamaan itu, pihaknya melakukan advokasi dan penyuluhan kepada warga. Saat ini, konsentrasi diarahkan ke Kecamatan Siempat Nempu Hulu. Secara bertahap menyentuh semua kawasan permukiman.

Ditandaskan, pemberian bantuan penuh buat bilik dimaksud tidak dibenarkan. Itu tidak boleh. Pemerintah memilih menerapkan pola stimulan. Semisal, kalau jongkokannya terbuat dari batu atau berkonstruksi darurat, bantuan bisa disalurkan.

Diterangkan, sepertinya sepele, namun, buang air besar sembarangan berpotensi menyebarkan penyakit. Lalat terbang ke mana saja dan suatu waktu bisa hinggap di makanan. Hal itu bisa memicu diare, disentri dan penyakit berbahaya lainnya. Tiupan bau tak sedap tentunya menggangu pernapasan dan kenyamanan.



Post Date : 30 Oktober 2014