Pengolahan Sampah Karawang menjadi Listrik ditargetkan 2014

Sumber:ciputranews.com - 11 April 2013
Kategori:Air Minum
Pemerintah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, melalui Dinas Cipta Karya setempat menargetkan bisa melakukan pengolahan sampah menjadi pembangkit tenaga listrik di sekitar Tempat Pembuangan Akhir sampah Jalupang pada 2014.

"Pengolahan sampah menjadi energi listrik itu adalah bagian dari rencana pengolahan sampah terpadu. Selain itu juga akan disebar incinerator di tujuh wilayah sekitar Karawang," kata Kepala Dinas Cipta Karya setempat Yusuf Abdulgani, kepada Antara, di Karawang, Kamis.

Dikatakannya, saat ini beberapa pihak ketiga sudah melakukan ekspos mengenai rencana pengolahan sampah menjadi pembangkit listrik di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Jalupang tersebut.

Atas hal tersebut, belum bisa ditetapkan pihak ketiga atau pihak swasta mana yang akan melakukan pengolahan sampah menjadi energi listrik.

Menurut dia, konsep pengolahan sampah ke depannya akan dilakukan secara terpadu. Sebab selain mengolah sampah menjadi energi listrik di TPA Jalupang, juga akan disebar mesin incinerator di tujuh wilayah sekitar Karawang dalam mengatasi persampahan di daerah tersebut.

Dengan disebarkannya mesin incinerator di tujuh wilayah sekitar Karawang itu, maka akan mengurangi beban TPA Jalupang dalam menampung berbagai jenis sampah.

Incinerator sendiri merupakan sebuah alat pembakar sampah yang di operasikan dengan menggunakan teknologi pembakaran pada suhu tertentu, sehingga sampah dapat terbakar habis.

"Tetapi secara umum, pengolahan sampah secara terpadu itu masih dalam kajian, karena persiapannya harus matang agar pada realisasinya berjalan lancar," kata dia.

Post Date : 12 April 2013