Pemkab Dukung Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat

Sumber:tribunnews.com - 22 April 2014
Kategori:Air Minum

Wakil Bupati Pontianak, Gusti Ramlana sangat mendukung terhadap pelaksanaan program sanitasi Kelompok Kerja Sanitasi Kabupaten Pontianak. Terutama pada penyediaan air minum bagi masyarakat sebagai pelayanan publik.

"Kita sangat mendukung sekali dengan adanya hal ini. Bahkan pemerintah daerah juga perlu turut serta dalam program yang sangat baik bagi seluruh masyarakat," ujarnya. Selasa (22/4/2014).

Pelakasanaan program sanitasi ini sendiri, digelar dalam Lokakarya Sosialisasi Penyusunan Rencana Aksi Daerah Penyediaan Air Minum dan Penyehatan Lingkungan (RAD-AMPL) Kabupaten Pontianak, di aula Bappeda Kabupaten Pontianak, Senin (21/4/2014) kemarin. Peserta terdiri dari para SKPD, Tokoh Masyarakat, Lembaga Swadaya Masyarakat serta Media Massa.

"Sanitasi menjadi hal baik untuk digalakkan. Sebab seluruh pelayanan publik akan sangat berkaitan langsung terhadap masyarakat untuk kehidupannya," ungkapnya.

Gusti menyatakan sanitasi akan menjadi bagian pelayanan publik yang terkait erat dengan kemiskinan. Kondisi yang tidak memadai, akan berdampak buruk terhadap kondisi kesehatan dan lingkungan terutama di daerah permukiman padat, kumuh, dan miskin di Kabupaten Pontianak.

"Hal tersebut mendorong Pemerintah Kabupaten Pontianak ikut serta dalam program penyediaan air minum dan sanitasi berbasis masyarakat (PASIMAS) yang merupakan program bersama lintas sektor yang tergabung dalam tim pokja pembangunan sanitasi," jelasnya.

 



Post Date : 23 April 2014