Tangani sampah, Tegal butuh 25 truk sampah

Sumber:sindonews.com - 19 Juni 2013
Kategori:Sampah Luar Jakarta

Masalah sampah tampaknya akan menjadi masalah yang serius dalam pengelolaan perkotaan. Ratusan meter kubik sampah dari perkotaan Tegal belum tertangani dengan baik setiap harinya.

Kepala Dinas Permukiman dan Tata Ruang (Diskimtaru) Kota Tegal Nur Efendi mengatakan, sekira 700 meter terkubik (M3) volume sampah yang dihasilkan setiap harinya, hanya 400 M3 yang bisa terangkut ke tempat penampungan akhir (TPA) di Kota Tegal. Dengan demikian masih tersisa 300 M3 sampah yang belum terangkut.

Efendi mengatakan, saat ini pihaknya baru memiliki 17 armada pengangkut. Padahal idealnya, kata dia, alat pengangkut sampah ini minimal 25 unit.

"Masih kurang. Seharusnya paling tidak 25 armada karena produk sampah lebih dari 700 M3," katanya, di Kota Tegal, Selasa (18/6/2013) malam.



Post Date : 19 Juni 2013