5000 Warga Kenten Laut Nikmati Air bersih

Sumber:buanasumsel.com - 10 April 2013
Kategori:Air Minum
Kabar bahagia untuk masyarakat kenten Laut, Kecamatan Talang Kelapa, Kabupaten Banyuasin, karena dalam lima hari terakhir ini Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) tirta betuah banyuasin di kenten laut sudah beroperasi.”Insya Allah pada April ini kita sudah mulai beroperasional dan sudah menerima pendaftaran,”ujar Direktur PDAM Tirta betuah Ir. Bakri Hs MM ketika ditemui kemarin.

Dengan beroperasionalnya PDAM tersebut, pihaknya menargetkan 5000 pelanggan PDAM untuk di wilayah tersebut.”Kita targetkan 5000 pelanggan baru, dan mudah-mudahan dalam waktu dekat ini akan tercapai,”jelasnya. Karena dalam beberapa hari operasional PDAM ini, warga kenten laut, kecamatan Talang Kelapa, Kabupaten Banyuasin sangat antusias sekali mendaftar sebagai pelanggan baru PDAM tersebut.

”Tercatat 3100 Kepala Keluarga yang bakal jadi pelanggan sudah mendaftar, itu baru lima hari operasional,”bebernya seraya menambahkan pihaknya menargetkan 5000 pelanggan. Kepada warga yang ingin menjadi pelanggan, sambung Bakri, diharapkan untuk mendaftar ke PDAM Tirta Betuah yang berada di kenten Laut.”Langsung datang, dan mendaftar, langsung kita layani,”tukasnya.

Setelah tahap pendaftaran, pihaknya akan melakukan pencucian pipa untuk menjaga kwalitas air sebagai antisipasi air tidak keruh.”Kita juga akan jaga kualitas air PDAM, biar warga puas dengan pelayanan kita,”tandasnya seraya usai pencucian itu baru dilakukan sambungan kerumah pelanggan.

Mei, warga Kenten laut mengatakan, dirinya sangat senang dengan beroperasionalnya PDAM Tirta betuah ini di wilayah kenten laut, sehingga dirinya dan warga yang lain dapat menikmati air bersih.”Sudah lama kita menunggu kehadiran air bersih ini, dan alhamdulilah sekarang ada,”katanya seraya berterima kasih kepada pemkab banyuasin.




Post Date : 11 April 2013