|
SIDOMUKTI - PDAM Salatiga kini tengah menyurvei sumber air untuk memenuhi ketersediaan air terhadap daerah yang selama ini kekurangan air di Ngronggo, Kecamatan Argomulyo. Di lokasi itu akan disiapkan sumur artetis yang cukup untuk memenuhi kebutuhan air bersih. Direktur PDAM Kota Salatiga, Samino mengatakan, hingga kini pihaknya belum bisa menemukan titik air yang siap dijadikan sumber air artetis. Pasalnya, tahap pencarian sumber masih berlangsung. ”Kami akan berupaya untuk mencari solusi terbaik berkaitan dengan penyediaan air bersih di Ngronggo Argomulyo. Salah satunya dengan menjajaki kemungkinan mencari titik sumber air,” katanya. Dijelaskan, beberapa tahun lalu DPU Salatiga telah membangun sumur artetis di lokasi itu, namun belum bisa mengeluarkan air. Oleh karena itu, sumber-sumber itu akan dijajaki lagi untuk kemudian dilakukan pengeboran lebih dalam guna menghasilkan air bersih untuk warga. ”Kondisi di Ngronggo ini berbukit dan jurang sehingga menyulitkan mencari sumber air. Meski begitu kami akan terus berupaya menemukan sumber air,” tuturnya. Mobil Tangki Menurut Samino di Kecamatan Argomulyo, khususnya di Ngronggo Kumpulrejo, juga kelurahan lain yaitu Kelurahan Randuacir dan Kelurahan Noborejo, letak daerahnya lebih tinggi dari lokasi sumber air milik PDAM. Akibatnya, lokasi tersebut tidak terjangkau layanan pipa PDAM. Selama ini, pelayanan air bersih dilakukan PDAM dengan menggunakan mobil tangki. ”Kalau terus menerus dengan pengedropan air tentu pelayanannya tidak maksimal karena armada yang terbatas. Oleh karena itu, PDAM komitmen untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan dengan baik serta kepada masyarakat Salatiga dengan mencarikan sumber air yang debitnya cukup,” katanya. Sebelumnya, dalam dialog warga dengan Wali Kota Yuliyanto usai shalat Jumat (10/1), warga RW 04 Ngronggo meminta Wali Kota menyediakan air bersih. Mereka sudah terlalu lama menuntut disediakan fasilitas air bersih namun hingga kini tak kunjung terealisasi. Bahkan warga mengancam akan menutup akses truk sampah ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Ngronggo jika tuntutan itu tidak dipenuhi Wali Kota. Dalam dialog di masjid setempat yang juga dihadiri Kapolres AKBP Dwi Tunggal Jaladri itu, Wali Kota berharap warga bersabar sebab masih dilakukan survei mencari sumber air. (H32-64) Post Date : 13 Januari 2014 |