2013, Air PDAM Palopo Bisa Langsung Diminum

Sumber:Koran Tempo - 07 Maret 2012
Kategori:Air Minum
PALOPO - Direktur PDAM Kota Palopo Muhammad Yasir menyatakan pihaknya mengupayakan pada 2013 air produksi PDAM Kota Palopo bisa langsung dikonsumsi. Untuk merealisasinya, kata dia, PDAM membutuhkan dana sekitar Rp 40 miliar untuk mengganti pipa induk milik PDAM yang sudah tak layak pakai.
 
"Kalau peremajaan pipa sudah dilakukan, air produksi kami sudah langsung dikonsumsi seperti air mineral," kata Yasir kemarin. Beberapa waktu lalu, saat Direktur PDAM Palopo dijabat oleh Nurlan Baslan, dia juga menjanjikan hal yang sama. Janji tersebut dilontarkan Nurlan saat akan menaikkan tarif air bersih.
 
Untuk merealisasi janji itu, PDAM memiliki kendala lain, yakni kerap terjadi tanah longsor di hulu Sungai Mangkaluku, yang menjadi sumber air baku PDAM. Yasir menjelaskan, jika tanah longsor terjadi, tingkat kekeruhan air mencapai 20 ribu Nephelometric Turbidity Unit (NTU). "Batas toleransi kekeruhan air yang dapat diproduksi PDAM maksimal seribu NTU," katanya.
 
Tokoh pemuda Palopo, Rusdy Maiseng, berharap program tersebut bukan sekadar janji. Dia sangsi janji itu bisa terealisasi pada 2013. Alasannya, untuk distribusi air ke pelanggan saja, PDAM tidak mampu. Buktinya, selama beberapa hari terakhir ini, distribusi air ke rumah-rumah warga terganggu. "Ini dulu yang harus diatasi," kata Rusdi. Yasir beralasan distribusi air ke pelanggan terganggu akibat bencana tanah longsor di hulu Sungai Mangkaluku. L MUHAMMAD ADNAN HUSAIN


Post Date : 07 Maret 2012