|
JAKARTA--MI: Tidak kurang dari 200 tempat sampah telah dibagi-bagikan bagi ratusan rukun warga atau RW serta pemukiman di kelima wilayah di ibu kota DKI Jakarta melalui Dinas Kesehatan DKI Jakarta guna mendorong masyarakat semakin menyadari arti pentingnya hidup sehat, serta kebersihan lingkungan. "Usaha untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat harus dimulai dari individu maupun keluarga yang merupakan unit masyarakat terkecil," kata Kepala Subdinas PSIK Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Tini Suryanti. Dalam siaran persnya yang diterima di Jakarta, Minggu (6/4), Senior Brand Manager Danone Aqua, Angelique Dewi Permatasari mengemukakan pernyataan pejabat Dinas Kesehatan DKI Jakarta itu disampaikan sehubungan dengan program Aqua untuk melaksanakan acara "Gaya Keluarga Sehat" bersama Pemda Jakarta serta Perhimpunan Dokter Keluarga Indonesia(PDKI). Tini Suryanti mengemukakan pula jika masyarakat telah terbiasa untuk memelihara lingkungan yang sehat maka diharapkan hal itu bisa mewujudkan pola hidup yang sehat pula. Karena itu, upaya promotif serta preventif yang dilakukan kelompok masyarakat mana pun juga akan didukung oleh pemerintah. Aksi Aqua yang dikemas melalui acara keluarga AKSI atau Aqua untuk Keluarga Sehat Indonesia ini juga mencakup talk show bersama pasangan suami istri artis dan aktor terkemuka, Anjasmara-Dian Nitami yang dimeriahkan pula artis Sarah Sechan serta Ferry Maryadi. Sementara itu, Senior Brand Manager Danone Aqua, Angelique Dewi Permatasari menyebutkan selama tahun 2008 ini, perusahaannya akan melaksanakan berbagai kegiatan dan program untuk ikut mewujudkan kampanye hidup keluarga sehat melalui berbagai program aksi . Angelique mengatakan kegiatan itu tidak hanya akan berlangsung di Jakarta tapi juga berbagai kota lainnya seperti Bandung, Semarang, Surabaya ,serta Medan. Sebelumnya, bersama Perhimpunan Dokter Keluarga Indonesia atau PDKI , kegiatan Family Aksi oleh Aqua ini berlangsung di Bandung berjalan meriah yang mencakup berbagai kegiatan mulai dari permainan keluarga yang amat seru. panggung boneka hingga talk show dengan menghadirkan keluarga artis Alya Rohali dengan dipandu Cut Mini dan Ferry Maryadi. (Ant/OL-2) Post Date : 06 April 2008 |