Buku

Halaman : 2
Menampilkan 21 - 40 dari 1349 data

Rekayasa dan Manajemen Banjir Kota

Pengarang : Robert J.Kodoatie

Bencana banjir telah menjadi persoalan tiada akhir bagi manusia di seluruh dunia dari dulu sampai sekarang. Bencana ini diakibatkan oleh peristiwa alam, manusia, atau bahkan bisa oleh keduanya secara bersamaan. Secara umum banjir menyebabkan kerusakan yang lebih parah dibandingkan bencana lainnya dan saat ini kecenderungan  bencana banjir terus meningkat seiring dengan pertambahan penduduk terutama perkotaan.


CSR (Corporate Social Responsibility)

Pengarang : Bambang Rudito dan Melia Famiola
Tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) pada dasarnya merupakan kebutuhan bagi perusahaan untuk dapat berinteraksi dengan komunitas lokal/masyarakat secara keseluruhan. Keuntungan sosial yang diperoleh perusahaan dalam beradaptasi berupa kepercayaan (trust) dari masyarakat terhadap perusahaan yang nantinya akan dapat mencegah konflik sosial antara masyarakat dengan perusahaan. Hubungan perusahaan dan masyarakat adalah sebagai stakeholder yang saling membutuhkan dan mempengaruhi satu dengan lainnya.

Teknik Pengolahan Air

Pengarang : Budiyono dan Siswo Sumardiono

“Tidak ada kehidupan tanpa adanya air”. “’The Best of All Things is Water ( Air adalah yang terbaik dari segalanya)”. Demikian beberapa ungkapan yang menggambarkan betapa pentingnya manfaat air bagi kehidupan. Sebenarnya, 80% dari permukaan bumi ini tertutup oleh air sehingga persediaan air di bumi sangat melimpah. Sebagian besar dari persediaan tersebut yaitu 96,5% berupa air laut dan hanya sekitar 2,5 % yang berupa air tawar. Dari persediaan air tawar tersebut, ternyata 68,7% berupa salju yang terjebak di kutub bumi dan hanya sekitar 31% saja yang berupa air tanah. Oleh karena itu, dari keseluruhan jumlah air yang tersedia di bumi, hanya sekitar 0,8 % saja yang bisa digunakan secara langsung untuk keperluan manusia.


Gerakan Kota Hijau

Pengarang : Nirwono Joga

Kota hijau adalah kota yang sehat dan bersahabat. Kota diisi oleh penduduk yang aktif dan bersahabat dengan lingkungan. Kota dibangun dengan memanfaatkan ruang publik yang lebih alami dan tidak membahayakan kesehatan dan keselamatan penduduknya. Kota hijau harus efisien dan cerdas.


Tata Ruang Air Tanah + CD

Pengarang : Robert J.Kodoatie

Air tanah (groundwater) merupakan salah satu komponen dalam daur hidrologi (siklus hidrologi) yang terbentuk dari air hujan yang meresap ke dalam tanah melalui media lapisan berupa media pori dan media retakan di daerah imbuhan (recharge area), yang nantinya tersimpan dalam suatu lapisan batuan yang sering disebut sebagai akuifer dalam satu cekungan air tanah (CAT) yang berada di bawah permukaan tanah menuju ke suatu daerah lepasan (discharge area).

 


Inovasi Pembangunan Air Minum dan Sanitasi di Indonesia

Pengarang : Nugroho Tri Utomo (kata pengantar)

Pembangunan air minum dan sanitasi telah berlangsung lama, dan dilakukan oleh berbagai pihak, baik pemerintah, swasta, maupun komunitas masyarakat. Sepanjang perjalanannya banyak pembelajaran dan praktik terbaik yang dapat diambil. Salah satu upaya untuk mengapresiasi pihak-pihak yang telah melaksanakan pembangunan air minum dan sanitasi adalah dengan menyelenggarakan suatu kompetisi dalam bentuk AMPL Award pada tahun 2011. Buku ini mengulas tentang kisah-kisah keberhasilan dengan segala tantangan yang dihadapi oleh para pemenang AMPL Award.


Air Minum Untuk Meningkatkan Kualitas Kehidupan

Pengarang : Budi Yuwono (kata pengantar)
Air minum dan sanitasi memiliki keterkaitan yang sangat erat dengan kesehatan lingkungan. Oleh karena itu , penyediaan sarana  air minum dan sanitasi dasar menjadi bagian dari kegiatan peningkatan kualitas lingkungan hidup yang sehat. Kualitas lingkungan dan perilaku masyarakat akan menentukan derajat kesehatan masyarakatnya.
Pamsimas sebagai salah satu aksi Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah  pada Tahap I (tahun 2008-2012) telah berhasil  menyediakan sarana air minum dan sanitasi di 6.262 desa dari 110 kabupaten/kota di 15 provinsi.Jumlah desa terbangun telah melebihi target yang ditetapkan sebesar 5.000 desa. Selain desa reguler, PAMSIMAS juga diselenggarakan di 593 Desa Replikasi dan 566 Desa HD (Hibah Insentif Desa).

Menjaga Air Minum Anda Tetap Aman: Cuplikan Pemantauan Sumber-Sumber Air

Pengarang : Kementrian Kesehatan Republika Indonesia

Buku yang berisikan cuplikan pemantauan sumber-sumber air yang digunakan masyarakat ini merupakan buku terakhir  dari rangkaian  alat bantu masyarakat terkait dengan menjaga air minum anda tetap aman.


Menjaga Air Minum Tetap Aman: Melaksanakan Survei Saniter

Pengarang : Kementrian Kesehatan Republik Indonesia

Buku yang merupakan lanjutan dari buku tentang Menjaga Air Minum Tetap Aman ini, membahas tentang melaksanakan survey saniter.  Buku ini mengetengahkan pelaksanaan survey secara langsung  terkait dengan sumber air, pendistribusian, penampungan dan penyimpanan air yang digunakan untuk keperluan sehari-hari masyarakat.


Menjaga Air Minum Anda Tetap Aman Melaksanakan Survei Saniter

Pengarang : Kementrian Kesehatan Republik Indonesia

Persediaan air dengan kualitas yang baik sangat diperlukan masyarakat. Untuk itu diperlukan penjagaan dan pengamanan terhadap sumber sumber air agar tidak tercemar baik oleh limbah rumah tangga, limbah industri maupun polutan lainnya.


Menjaga Air Minum Anda Tetap Aman: Panduan Awal

Pengarang : Kementrian Kesehatan Republik Indonesia
Tidak selamanya air yang terlihat bersih, aman untuk diminum oleh manusia. Pencemaran air kadang kala sulit diketahui karena polutan yang terdapat dalam air tidak dapat dilihat dengan mata telanjang.  Apabila air minum berasal dari sumber yang tercemar dan tidak dibersihkan maka air tersebut kemungkinan besar mengandung kuman dan bakteri yang dapat menyebabkan penyebaran penyakit yang terkait dengan air seperti diare, tipus dan kolera.

Buku Saku Verifikasi STBM tahun 2012

Pengarang : Kementrian Kesehatan Republik Indonesia Direktorat Jenderal Penyehatan Lingkungan dan Penyehatan Lingkungan Direktorat Penyehatan Lingkungan

Buku ) yang menjelaskan berbagai mekanisme terkait verifikasi dan ketentuan-ketentuan lain yang diperlukan selama proses verifikasi desa STBM dan desa Stop BABS ini, merupakan   panduan untuk memverifikasi desa sanitasi total berbasis masyarakat (STBM) dan desa stop biang air besar sembarangan (Stop BABS)


Pengelolaan Sumberdaya dan Lingkungan

Pengarang : Bruce Mitchell, B Setiawan, Dwita Hadi Rahmi

Buku ini diawali dengan studi kasus yang menggambarkan dinamika perubahan, kompleksitas, ketidakpastikan dan konflik yang selalu dihadapi dalam berbagai aspek kehidupan yang berpengaruh terhadap pengelolaan sumberdaya dan lingkungan.


Amdal Dalam Sistem Hukum Lingkungan Di Indonesia

Pengarang : Daud Silalahi

Terdapat tiga tahap penerapan AMDAL di Indonesia yaitu tahapan penerapan SEMDAL sektoral, tahapan penerapan AMDAL dalam pendekatan keruangan dan kawasan serta tahap penerapan AMDAL dalam desentralisasi dan otonomi daerah.


Analisis Mengenai Dampak Lingkungan

Pengarang : F Gunarwan Suratmo

Saat ini negara kita Indonesia dapat dikatakan sebagai negara yang sudah tidak ramah lingkungan, hal ini dapat dilihat dari setiap kota besar sudah terbangun beton beton dan aspal yang menggantikan kawasan hijau subur.  Udara sudah tidak bersih dan segar lagi.  Sementara itu tidak sedikit gunung dan bukit  yang dipakai untuk eksploitasi tambang, pepohonan di hutan-hutan sudah banyak yang gundul. Semua kegiatan ini terjadi demi memenuhi kebutuhan dan keinginan masyarakat untuk berubah.


Toilet Umum Indonesia

Pengarang : Asosiasi Toilet Indonesia (ATI)

Pada umumnya masyarakat beranggapan bahwa membicarakan toilet merupakan sesuatu yang memalukan dan lebih dari itu menganggap membicarakan semua yang berkaitan dengan aktifitas di dalam toilet adalah sesuatu yang tabu dan tidak perlu dibicarakan. Padahal toilet merupakan bagian penting dalam hidup manusia sehari-hari karena sejak lahir hingga akhir hayat kita selalu membutuhkan toilet.


Rencana Pengamanan Air Minum (RPAM)

Pengarang : Danny Sutjiono, Oloan M Simatupang, Meike Kencanawulan (Pengarah)

Rencana Pengamanan Air Minum (RPAM) (Water Safety Plan (WSP)) merupakan salah satu upaya yang dilakukan untuk mengamankan pasokan air minum baik kualitas maupun kuantitasnya  dengan cara melindungi sumber air dan mecegah pencemaran di badan air mulai dari sumber air sampai air tersebut dapat diterima masyarakat.  Rencana pengamanan air minum ini dilakukan oleh berbagai pihak secara terpadu dengan menggunakan pendekatan analisis dan manajemen risiko untuk mencapai standar kualitas air yang diterima semua pihak.


Strategi Sanitasi Kabupaten Bangka Selatan

Pengarang : Kelompok Kerja Air Minum dan Penyehatan Lingkungan (Pokja AMPL)

Salah satu bagian yang tidak pernah terpisahkan dari setiap pembangunan dan merupakan kebutuhan dasar bagi manusia yaitu pembangunan di bidang sanitasi dan kesehatan karena dengan lingkungan dan sanitasi yang baik maka kesehatan masyarakatpun akan meningkat yang berdampak segera terwujudnya pembangunan sesuai dengan rencana.  Untuk itu disusunlah Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK) yang dapat dijadikan pedoman bagi seluruh pihak yang terkait dengan pembangunan sanitasi dan kesehatan lingkungan untuk jangka pendek maupun jangka panjang.


Buku Putih Sanitasi Kabupaten Bangka Selatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung: Program Percepatan Pembangunan Sanitasi (PPSP) Tahun 2012

Pengarang : Pokja AMPL Kabupaten Bangka Selatan

Air bersih dan sanitasi yang baik merupakan elemen penting penunjang kesehatan masyarakat, namun sayangnya pemenuhan akan kebutuhan tersebut belum dapat berjalan dengan baik termasuk di Kabupaten Bangka Selatan.  Untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap air bersih dan sanitasi bukanlah sesuatu yang mudah, meskipun demikian Pemerintah Indonesia berupaya di tahun 2015 sudah tidak ada lagi masyarakat yang tidak memiliki akses untuk memperoleh air minum dan  sanitai sebagai kebutuhan dasar hidup  manusia.


Ketrampilan Teknik Plambing (Masalah Instalasi Air Kotor)

Pengarang : Daryanto

Prev 1 2 3 4 5 6 7... 68Next